Estoronesia: SOAL LATIHAN PTS GASAL KELAS 5

Jumat, 11 September 2020

SOAL LATIHAN PTS GASAL KELAS 5


Pilihlah jawaban yang paling tepat !

KD. 3.1

1. Penjelasan bahwa Allah akan memberi pahala yang tidak putus-putusnya kepada orang yang beriman dan mengerjakan kebajikan dapat kita temukan dalam QS. At-Tiin Ayat ....

a. kedua

b. ketiga

c. keenam

d. ketujuh

2. Manusia berbeda dengan mahluk ciptaan Allah yang lain. Salah satunya karena manusia ....

a. dapat berkembang biak

b. tinggal di bumi

c. lebih baik secara fisik

d. memiliki akal dan ilmu pengetahuan

3. Salah satu amalan manusia yang tidak terputus, meskia ia telah meninggal dunia adalah ....

a. salat khusyu’

b. ilmu yang bermanfaat

c. haji mabrur

d. membaca al Qur’an

KD. 4.1.2

4. Potongan ayat yang berarti tempat yang serendah-rendahnya adalah ....

a. بَعْدُبِالدِّيْنِ

b.  بِاَخْكَمِ الْحٰكِمِيْنَ

c. اَسْفَلَ سَافِلِيْنَ

d. اَجْرٌ غَيْرُ مَمْنُوْنٍ

KD 1.2

5. Allah SWT Maha Menghidupkan, berarti Allah memiliki sifat ....

a. Al-Hayyu

b. Al Ahad

c. Al Mumit

d. Al Qayyum

KD. 2.2

6. Orang yang selalu optimis dalam hidupnya berarti meneladani sifat Allah ....

a. Al Qayyum

b. Al Mumit

c. Al Ahad

d. Al Hayyu

KD. 3.4

7. Pernyataan berikut yang benar adalah ....

a. Kitab Taurot diturunkan kepada Nabi Isa a.s.

b. Kitab Zabur diturunkan kepada Nabi Musa a.s.

c. Kitab Al Qur’an diturunkan kepada Nabi Dawud a.s.

d. Kitab Injil diturunkan kepada Nabi Isa a.s.

8. Berikut ini yang bukan merupakan isi pokok kandungan al-Qur’an adalah ....

a. Kisah-kisah para Nabi dan umat terdahulu

b. Banyak membaca dan mempelajari buku pelajaran

c. Aqidah yaitu terkait dengan keimanan dan keyakinan

d. Syari’ah yaitu hukum atau aturan yang ditetapkan oleh Allah

KD 1.4

9. Nama kitab yang memiliki arti kabar selamat, pelajaran baru atau kabar gembira menurut bahasa Yunani adalah ....

a. Kitab Taurat

b. Kitab Injil

c. Kitab Zabur

d. Kitab al Qur’an

KD. 2.5

10. Di bawah ini termasuk perilaku tidak jujur, kecuali ....

a. menyontek saat ujian berlangsung

b. berbohong agar mendapat pujian

c. mengatakan sesuatu yang tidak sesuai dengan peristiwa yang sedang berlangsung

d. mengembalikan uang yang ditemukan di sekolah

KD. 3.7

11. menghargai sesama manusia dapat dilakukan dengan cara ....

a. berbicara sopan dan lemah lembut

b. cuek supaya tidak banyak masalah

c. membiarkan orang lain menyakiti kita

d. berbicara kasar kalau memang diperlukan

12. berikut ini merupaka wujud sikap toleransi adalah ....

a. menghina dan menjelek-jelekkan ajaran agama lain

b. ikut merayakan hari besar keagamaan umat lain

c. bergaul dengan semua teman tanpa membedakan agamanya

d. tidak memberikan kesempatan untuk melaksanakan ibadah

13. sikap yang benar terhadap tetangga non muslim adalah ...

a. membiarkannya agar bebas

b. membuatkan tempat ibadah

c. diperlakukan secara khusus

d. menghormati dan menghargainya

14. saling menghormati dan saling menghargai antara manusia yang satu dengan yang lain disebut ....

a. teguh pendirian

b. tasamuh

c. teratur

d. gotong royong

15. contoh seorang siswa yang berperilaku tasamuh adalah ....

a. menganggap dirinya paling benar

b. meremehkan pendapat orang lain

c. tidak pernah ingkar janji

d. senantiasa menghargai pendapat orang lain

JAWABLAH PERTANYAAN DI BAWAH INI DENGAN SINGKAT DAN JELAS !

  1. Tuliskan pokok kandungan QS. At Tiin !
  2. Sebutkan 3 perilaku dalam kehidupan sehari-hari yang sesuai dengan makna QS. At Tiin !
  3. Seorang petani berputus asa karena hasil pertaniannya selalu gagal. Ia kemudian mencari dukun untuk melancarkan usahanya. Apakah perilaku petani itu benar ? jelaskan pendapatmu !
  4. Berikan 3 contoh toleransi beragama di masyarakat !
  5. Berikan 3 contoh jujur dalam perbuatan yang bisa kamu lakukan di sekolah !


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PROPOSAL PENELITIAN KUALITATIF

A. LATAR BELAKANG Dalam kehidupan kampus, khususnya kehidupan kampus Universitas Islam Negeri Malang, dalam keseharianya sangat banyak kebia...